Sabtu, 14 Mei 2011

Negri Ini Harus Melihat

Negri ini mungkin kini harus prihatin. Kepemimpinan presiden Indonesia Suilo Bambang Yudhoyono yang sudah hampir 8 tahun ini,mingkin dari sebagian kalangan dapat dikatakan berhasil,namun apa kata mereka yang ada di perbatasan atau daerah-daerah terpencil. Alangkah sedihnya saya,ketika menyaksikan siaran di televisi yang berdekatan dengan hari kemerdekaan indonesia. Di acara itu sang pembawa acara menanyakan apakah anda mengenal presiden indonesia? Dan sang anak berkata”tidak”. Ini menjadi cermin untuk pemerintah kini kalau mereka tidak dikenal oleh rakyatnya,yang mereka katakan selama ini mereka didukung oleh rakyat.

Mungkin bagi saya itu tidak mengagetkan. Saya tahu sekali kalau indonesia hanya berkembang pesat di jakarta. Katanya pemerintah sudah lama mencanangkan program pengembangan daerah terpencil,namun kini nyatanya, masih banyak sekolah-sekolah di daerah terpencil yang tak layak. Apakah sebenarnya pemerintah kita itu melihat atau tidak?. Mungkin tak usah melihat langsung,banyak acara televisi atau media massa lainnya yang telah menginformasikan itu. Tapi pemerintah dan wakil rakyat kita seakan menoleh ke arah lain.

Sedih sekali melihat negri ini yang katanya telah merdeka namun rakyatnya tidak jauh berbeda dengan masa penjajahan. Saya ambil contoh saja pada waktu sekarang ini,di DPR sedang mempeributkan masalah pembangunan gedung yang menghabiskan biaya triliyunan rupiah,yang semua itu menggunakan uang rakyat,sedangkan anak-anak yang nantinya akan menjadi generasi di masa depan harus mengikuti ujian yang ada beberapa masalahnya diantaranya sekolah jauh dari rumah,jalan menuju sekolah banyak hambatan,harus menyebrang sungai dengan seutas tali karena tidak ada penghubung jalan antar kampung,dan masih banyak sekolah yang sudah tidak layak untuk dijadikan mereka untuk sebagai tempat belajar.

Kalau menurut pengamatan saya,kalau negri ini ingin maju tidaklah secara instan yang mungkin langsung berkembang pesat. Lebih baik kita siapkan bibit unggul di masa depan. biarkan kita kurangi ambisi yang tidak jelas,yang akhirnya menyengsarakan kita semua. Kalau sampai sekarang kita terapakan apa yang sedang berjalan seperti ini saya bisa prediksi Indonesia makin terpuruk. Biarkan kita gali kemampuan generasi kita di masa depan untuk memajukan Indonesia bahkan menggenggam dunia.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar